SLDNews.com – Pendidikan menjadi salah satu cara dalam rangka meningkatkan kualitas hidup manusia, dan bertujuan untuk memanusiakan manusia, mendewasakan, mengubah perilaku, serta menambah wawasan serta kemampuan menjadi lebih baik yang dapat meningkatkan harkat dan martabat melalui peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM).
Asesmen Nasional Berbasis Komputer atau ANBK adalah program evaluasi yang diselenggarakan oleh Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud).
Program evaluasi ini dimaksudkan untuk meningkatkan mutu pendidikan dengan memotret input, proses dan output pembelajaran di seluruh satuan pendidikan.
Yayasan Tunas Timur (Yatutim) adalah salah satunya yang melaksanakan ANBK, di beberapa sekolahnya.
Sekolah Menengah Pertama (SMP) Iya Tekki, yang letaknya berada di Jln. Yerusalem, Desa Kadi Wanno, Kecamatam Wewewa Timur (Wetim), Kabupaten Sumba Barat Daya (SBD), Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), merupakan salah satu sekolah Yatutim yang ikut ambil bagian dalam ANBK ini.
Kepala SMP (Kepsek) Iya Tekki, Magdalena Leda Mawo, S.Pd ketika ditemui media ini menyampaikan, tujuan dari ANBK ini adalah untuk Meningkatkan: Kualitas Mengajar, Kemampuan Literasi bagi Peserta, Kemampuan Numerasi dan Menganalisa Karakter.
Di samping itu Kepsek Magdalena menyampaikan terima kasihnya kepada semua pihak yang membantu kelancaran kegiatan tersebut.
“Terima kasih untuk Pihak Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Tunas Timur yang sudah ikut membantu jalannya ANBK ini, dan juga kepada Proktor (Petugas atau orang yang bertanggung jawab mengendalikan server dalam UNBK), Teknisi dan Pengawas yang ikut menyukseskan kegiatan ini,” ucap Magdalena.
Magdalena juga menyampaikan terima kasihnya kepada semua guru SMP Iya Tekki, yang sudah mendukung dan ikut berpartisipasi dalam persiapan kegiatan ANBK SMP Iya Tekki dengan semangat, ikhlas serta tulus membimbing dan mengarahkan siswa/i mengikuti kegiatan tersebut.
“Hai guru-guru, tetap semangat untuk mejadi pelita bagi anak-anak bangsa yang ada di Desa Kadi Wanno, Dusun 3, Kec. Wetim, SMP Iya Tekki,” pesan Kepsek Magdalena.
Iya juga menyampaikan terima kasihnya kepada Dr. Soleman Lende Dappa, S.Hut.,M.Th.,M.Pd.K (SLD) Selaku Ketua Umum (Ketum) Yatutim, yang sudah mendirikan sekolah sebanyak 72 Sekolah di SBD, SMP Iya Tekki salah satunya.
Selain SMP Iya Tekki, beberapa sekolah Yatutim seperti SMP Harapan, SMP Manu Toghi, SMP Wali Ate, SMP Kareka Ndara dan masih banyak lagi, sedang dalam proses melaksanakan ANBK.
(SNC/Johan Sogara)